Perbedaan Universitas, Sekolah Tinggi, dan Akademi

Universitas, sekolah tinggi, dan akademi sama-sama jenjang pendidikan tinggi. Namun, ada perbedaan di antara ketiganya. Sebelum kamu memilih akan masuk ke mana atau mungkin sebagai tambahan pengetahuan saja, berikut ini perbedaannya.

1. Universitas

Perbedaan Antara Universitas, Sekolah Tinggi, dan Akademi (1)
Universitas merupakan jenis perguruan tinggi yang terdiri dari sejumlah fakultas yang menyelenggarakan pendidikan akademik (fokus pada pengembangan ilmu), pendidikan vokasi (fokus pada keahlian bidang terapan), dan pendidikan profesi (gelar keahlian khusus) dalam berbagai ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
Universitas menyelenggarakan pendidikan dalam berbagai rumpun ilmu tanpa batas. Misalnya, rumpun ilmu humaniora, rumpun ilmu sosial, rumpun ilmu alam, rumpun ilmu agama, dan sebagainya. Jadi, bisa dibilang universitas merupakan jenis perguruan tinggi dengan rumpun ilmu yang paling luas, Quipperian.
Dalam satu universitas terdapat beragam program studi atau jurusan yang digolongkan dalam beberapa fakultas sesuai rumpunnya.

2. Sekolah Tinggi

Perbedaan Antara Universitas, Sekolah Tinggi, dan Akademi (2)
Sama halnya seperti universitas, sekolah tinggi merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan akademik, pendidikan vokasi, dan pendidikan profesi dalam sejumlah ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
Bedanya, sekolah tinggi hanya menyelenggarakan pendidikan untuk satu rumpun ilmu tertentu, guys. Dengan kata lain, sekolah tinggi sama dengan satu fakultas yang terbagi ke dalam berbagai jurusan.

3. Akademi

Perbedaan Antara Universitas, Sekolah Tinggi, dan Akademi (3)
Akademi merupakan perguruan tinggi yang hanya menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam satu bidang ilmu tertentu. Akademi dapat menyelenggarakan pendidikan vokasi di jenjang Diploma 1 (D1), Diploma 2 (D2), dan Diploma 3 (D3) yang berorientasi pada keahlian bidang terapan atau pencetakan tenaga kerja.
Sebagai bentuk perguruan tinggi, akademi memiliki bentuk yang berbeda dengan sekolah tinggi maupun universitas karena umumnya hanya menyediakan paling sedikit 1 program (jurusan).

Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh Jason Morrow. Diberdayakan oleh Blogger.